Tim Spider Narkoba Polres Solok Ringkus Pemilik Narkoba Jenis Sabu

Tim Spider Narkoba Polres Solok Ringkus Pemilik Narkoba Jenis Sabu
Tim Spider Narkoba Polres Solok melakukan penangkapan terhadap satu orang  Pelaku Narkotika jenis Sabu, di  diwilayah Polres Solok.
BENTENGSUMBAR.COM
- Tim Spider Narkoba Polres Solok melakukan penangkapan terhadap satu orang  Pelaku Narkotika jenis Sabu, di  diwilayah Polres Solok Minggu ( 14/1/2024 )  sekitar jam 12.30 wib.

Kapolres Solok AKBP Muari menerangkan melalui Kasat Narkoba Iptu Oon Kurnia Illahi SH., tersangka
NS  (51 Thn), warga jorong Panyalai Nagari Cupak Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok Sumatra Barat.

Dikatakannya, NS ditangkap karena memiliki 1(Satu) paket diduga narkotika jenis Sabu.

"Sabu itu dibungkus dengan plastik klem warna bening, 1(satu) unit Sepeda Motor merek Honda Beat warna Pink tanpa Nopol," katanya.

Dalam kronologis penangkapan Kasat Narkoba menyampaikan berawal Tim Spider Narkoba Polres Solok mendapat informasi dari masyarakat bahwasanya ada seorang laki - laki dewasa di duga membawa Narkotika jenis sabu.

Sat Res Narkoba Polres Solok melakukan penyelidikan di lokasi tersebut dan setelah mendapati ciri-ciri pelaku yang mencurigakan  petugas melihat 1 (satu) orang yang sedang mengendarai sepeda motor.

Petugas lansung memberhentikan dan melakukan penangkapan di Jorong Aia Angek Sonsang Nagari Cupak Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok Sumatea Barat.

Kemudian petugas melakukan penggeledahan dan didapati barang bukti berupa 1 (satu) paket di duga narkotika jenis sabu.

Barang bukti itu dijatuhkan pelaku ke atas aspal, dan barang bukti lainnya yang berkaitan dengan tindak pidana narkotika.

"Semua diakui milik pelaku  dan terhadap barang bukti dilakukan penyitaan oleh petugas dan disaksikan oleh masyarakat lalu kemudian terhadap pelaku dan seluruh barang bukti di bawa ke polres solok guna  penyelidikan lebih lanjut," tutur Kasat Norkoba. ( BO ).

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »