Sambut Siswa Baru, SMKN 1 Gunung Tuleh Pasbar Gelar MPLS

BENTENGSUMBAR.COM - Sambut kedatangan peserta didik baru tahun ajaran 2023-2024, Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Gunung Tuleh, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) menggelar kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) sebelum memulai kegiatan pembelajaran di sekolah.

Kegiatan yang di laksanakan oleh Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) tersebut, dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, yaitu dari hari Senin, 10  Juli 2023 hingga Rabu, 12 Juli 2023. 

Kegiatan itu diharapkan dapat memperkenalkan lingkungan sekolah kepada siswa baru, serta memberikan suasana sekolah yang nyaman kepada siswa kelas 10.

"MPLS atau MOS, biasa dilaksanakan sekolah setiap awal tahun ajaran baru. Melalui kegiatan ini, para siswa dapat lebih mengenal lingkungan sekolah dan bisa sebagai sarana perkenalan sesama siswa baru, ataupun guru di sekolah," ujar Kepala sekolah SMKN 1 Gunung Tuleh, Wetnawati didampingi Wakil Kesiswaan, Yusran Parsela kepada wartawan saat ditemui di ruangan kerjanya, Selasa, 11 Juli 2023.

Wetnawati menambahkan, kegiatan MPLS akan berlangsung selama tiga hari sebelum proses pembelajaran di mulai. 

Setelah MPLS selesai, para siswa baru tersebut akan kembali ke ruang kelas masing-masing untuk mengikuti proses belajar mengajar seperti biasanya.

"Setelah selesai, Peserta didik baru akan dikembalikan ke kelas dan jurusannya masing-masing, dan proses pembelajaran juga akan dimulai," ungkapnya.

Ia menambahkan, siswa didik baru tahun 2023-2024 terdiri dari Enam Rombongan Belajar (Rombel) dengan enam jurusan pendidikan masing-masing. 

Enam Jurusan pendidikan tersebut yaitu, Jurusan Peternakan, Pengelasan, Pemasaran, Akutansi, Perkantoran dan  Teknik Sepeda Motor. 

"Ada enam jurusan, masing-masing hanya ada satu Rombel," ucapnya.

Wetnawati juga menambahkan, SMKN 1 Gunung Tuleh memiliki jumlah siswa sebanyak 317 orang. Sebagian siswa akan mengikuti belajar mengajar di sekolah, dan sebagian lainnya akan ikut dalam kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di perkantoran dan industri.

"Siswa kelas satu dan kelas dua akan belajar seperti biasa, sementara kelas tiga akan mengikuti kegiatan PKL," ungkapnya.

Dirinya berharap, para siswa dapat memperdalam ilmu dan mengasah keahliannya masing-masing. 

Para siswa diharapkan mampu dan siap mental untuk terjun ke dunia pekerjaan setelah lulus dari SMKN 1 Gunung Tuleh.

"Kami berharap kepada semua siswa, baik siswa baru, maupun siswa yang lama, agar terus belajar dan mengasah skill dan keahliannya masing-masing. Kami ingin, para siswa harus mampu dan siap terjun ke lapangan kerja jika sudah lulus dari sekolah," pungkas Wetnawati mengakhiri.  (Rido)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »