BENTENGSUMBAR.COM - Network For Indonesia Democratic Society (Netfid) ikut terlibat mengawal proses pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024 di Sumatera Barat (Sumbar).
Pengawalan dilakukan dengan melakukan pemantauan dan pengawasan pelaksanaan Pemilu. Baik dalam bentuk pelanggaran, maupun potensi kecurangan.
"Kita sudah daftarkan sebagai salah satu lembaga pengawas pemilu ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sumbar," sebut Ketua Netfid Sumbar, Riska Adilla, Selasa (24/1) dihubungi dari Padang.
"Pengawasan yang kita lakukan mulai tahapan-tahapan pemilu. Pendanaan kampanye, pokoknya seluruh tahapan," katanya.
Dikatakannya, untuk menjalankan agenda pemantauan tersebut, pihaknya sudah menjalin komunikasi dengan Polda Sumbar.
Komunikasi tersebut diawali audiensi dengan Polda Sumbar yang dihadiri Subdit I Direktorat Intelkam Polda Sumbar, AKP Andri Widyawati dan IPDA Aldi Putra, SH, MH., pada Selasa (24/1) di Kota Pariaman.
Dijelaskannya, Netfid bertekad menjadi salah satu organisasi Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang siap mengawasi dan mensukseskan Pemilu serentak 2024 di Sumbar.
Agar terciptanya pemilu secara jujur, adil, netral dan independen.
"Kita ingin menjadi bagian dari komponen bangsa ikut serta menjaga Harkamtibmas dalam pelaksanaan pemilu mendatang,"ulasnya.
Meski begitu, dikauinya Netfid tetap berharap pelaksanaan pemilu di Sumbar berjalan lancar tanpa ada kecurangan dan pelanggaran.
Baik secara pidana pemilu atau pelanggaran penyelenggaran pemilu.
"Tentu kita harapkan mudah-mudaha pemilu berjalan dengan lancar. Semoga tidak ada pelanggaran, atau kecurangan yang terorganisir," tambahnya.
Disebutkannya, Netfid merupakan lembaga masyarakat yang terbentuk dari pusat hingga tingkat kabupaten dan kota.
Di Sumbar Netfid baru terbentuk di tingkat provinsi. Saat ini memiliki 31 anggota yang tersebar pada sejumlah kabupaten dan kota di Sumbar.
Untuk itu, Netfid akan membentuk kepengurusan tingkat kabupaten dan kota mejelang berlangsungnya pemilu 2024.
Sehingga pengawasan dan pemantauan dalam berjalan maksimal.
Selain itu, saat ini Netfid juga sudah bekerjasama dengan Organisasi Kepemudaan di Sumbar.
Seperti Fatayat, Gerakan Pemuda (GP) Ansor dan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII).
Pewarta: Novrianto Ucoxs
Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »
Next Post »