BENTENGSUMBAR.COM - Dalam upaya meningkatkan kemampuan literasi santri, Pondok Pesantren Kauman Muhammadiyah Padang Panjang gelar pelatihan desain majalah. Pelatihan yang menghadirkan pihak Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Padang Panjang ini berlangsung di labor komputer Pondok Pesantren, Sabtu (11/06).
Derliana, selaku mudir memaparkan bahwa kegiatan ini menjadi salah satu program dari dewan redaksi majalah pondok pesantren yang baru saja menerbitkan edisi kedua.
"Sebagai bentuk dari kelanjutan program dewan redaksi majalah pondok pesantren, ini telah diprogramkan. Kemaren kita baru saja menerbitkan majalah edisi kedua, sekarang segala bentuk kekurangan diedisi kedua tentu kita perbaiki di edisi berikutnya," ujarnya.
Selanjutnya beliau mengucapkan terimakasih kepada Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) kota Padang Panjang yang selalu mendukung program Pondok Pesantren dalam pengembangan gerakan literasi Pondok Pesantren.
"Terimakasih kepada pihak Kominfo Padang Panjang yang selalu mendukung program - program Pondok Pesantren melalui pemberitaan, pun demikian dengan program gerakan literasi Pondok Pesantren. Semoga kedepannnya kerjasama ini tetap berjalan dengan baik," harapnya.
Kemudian Doktor Bidang Pendidikan ini juga mengharapkan dengan kegiatan ini mampu melatih santri agar mempunyai pengetahuan tentang desain majalah. Diharapkan pula lewat kegiatan ini santri mempunyai kemampuan menulis baik di media cetak maupun di media sosial dengan baik. Desain majalah yang dihasilkan pada saat pelatihan ini akan dicetak pada semester ganjil depan.
Budiono yang hadir sebagai pemateri menyampaikan bahwa program kerja Dewan Redaksi Majalah Cerdas Pondok Pesantren seperti ini amat baik untuk mengkader santri yang baru mengenal dunia literasi di pondok pesantren.
"Pelatihan yang dijadikan wujud pelaksanaan literasi di sekolah ini sudah berjalan dengan baik. Harapannya kerjasama seperti ini tetap berjalan di tahun-tahun berikutnya agar tujuan Pondok Pesantren dalam melahirkan santripreneurship lewat media bisa diraih lewat ini.
Dia juga mengapresiasi kegiatan ini sebagai bentuk kerjasama Kominfo dengan Pondok Pesantren berjalan dengan baik dan sesuai harapan di kedua belah pihak.
"Sebagai Pranata Humas di Dinas Kominfo Kota Padang Panjang, kami sangat mengapresiasi kegiatan yang ada di Tim Redaksi Majalah Cerdas MA KMM . Harapannya kedepan akan lahir jurnalis-jurnalis hebat dan produktif dari Kalangan Santri Muhammadiyah Padang Panjang. Mengingat kebutuhan penyebaran informasi yang telah memasuki era konvergensi media, diharapkan para santri terus mengembangkan ketrampilan dan keahlian yang meliputi kemampuan menulis, fotografi, dan audio visual," ungkapnya.
Diikuti sebanyak 20 orang yang tergabung dalam dewan redaksi Majalah CERDAS Magazine owner pasbana.com ini mengharapkan agar kegiatan ini tidak sekedar sebagai kegiatan ekstrakulikuler di pondok pesantren.
"Tidak hanya sebagai wadah ekstrakurikuler sekolah, namun mampu memupuk keterampilan dan keahlian jurnalistik dikalangan Santri dan Santriwati. Sehingga peranan santri dalam menciptkan iklim demokrasi dapat direalisasikan dengan baik," tutupnya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »
Next Post »