Feri Mulyani Hamid 'Diarsipkan' Di Tengah Pandemi Covid, Elly Thrisyanti dan Budi Syahrial Bersuara Lantang


BENTENGSUMBAR.COM - Pelantikan pejabat eselon II yang dilakukan oleh Wali Kota Padang pada Senin, 3 Januari 2021, menjadi perhatian anggota DPRD Kota Padang. Apatah lagi, melihat pejabat yang dilantik. 

Misalnya saja Feri Mulyani Hamid yang sebelumnya merupakan Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang, kini "diarsipkan" atau dilantik menjadi Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Padang. Padahal, saat ini pandemi Covid19 masih menggila, ditambah lagi adanya varian baru Covid19.

Respon dimutasinya Feri Mulyani Hamid ke Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Padang disampaikan beberapa orang anggota DPRD Kota Padang. 

Anggota Fraksi Partai Gerindra Elly Thrisyanti. Elly memandang pelantikan sembilan orang pejabat eselon II di jajaran Pemko Padang merupakan hak Walikota Padang setelah melakukan penilaian dan SOP yang berlaku. 

Tetapi, Elly Thrisyanti mempertanyakan jabatan Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang setelah ditinggal  dr. Feri Mulyani Hamid, M.Biomed yang menjabat Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Padang menjadi kosong. 

“Semalam Presiden RI Joko Widodo yang menyatakan bahwa Indonesia masih dalam keadaan pandemi bukan endemi. Entah mengapa jabatan Kepala Dinas Kesehatan hanya di jabat oleh Plt. Ingat, dibeberapa kecamatan di Kota Padang berada di zona kuning untuk hal vaksinasi,” ucapnya kepada wartawan, Senin, 3 Januari 2022.

Elly Thrisyanti menekankan kewenangan seorang Plt itu sangat terbatas. 

“Kota Padang membutuhkan seseorang untuk mengisi posisi Kepala Dinas Kesehatan, dan kebutuhan ini sangatlah urgent. Saya berharap komisi terkait meminta penjelasan terhadap Walikota Padang kenapa  Dinas Kesehatan di jabat oleh seorang Plt,” tegasnya. 

Lebih lanjut Elly Thrisyanti mengingatkan Walikota Padang untuk membentuk super tim dalam membangun Kota Padang.

“Setelah melantik pejabat eselon II ini, saya mengingatkan kepada Bapak Walikota Padang, bahwa masih banyak jabatan – jabatan kepala dinas yang di isi oleh seorang Plt. Ingat, tidak ada Superman di Kota Padang, yang ada hanyalah Super Team. Apalagi jabatan yang kosong tersebut di sektor PAD,” tutupnya. 

Sementara itu, Sekretaris Komisi I DPRD Kota Padang, Budi Syahrial mengapresiasikan rotasi yang dilakukan oleh Walikota Padang. 

Tetapi, Budi Syahrial memandang jabatan yang saat ini yang di isi oleh dr. Feri Mulyani Hamid, M.Biomed tampak janggal dan tidak sesuai dengan kompetensinya. 

“Wako aneh-aneh saja yang dibuat. Masa ASN dibidang kesehatan ditempatkan di surat menyurat," ujar kader Gerindra ini pada, Senin, 3 Januari 2022. (by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »