BENTENGSUMBAR.COM - Mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Novel Baswedan menyebut Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo akan membentuk tim mirip KPK.
Novel Baswedan menjelaskan keinginan Kapolri untuk bentuk tim yang disebut punya tugas mirip KPK itu disampaikan saat menawarkannya peluang sebagai ASN Polri.
Novel Baswedan mengaku sangat mengapresiasi keinginan Kapolri untuk membentuk tim yang disebutnya punya tugas mirip KPK tersebut.
Sehingga, apresiassi terhadap keinginan Kapolri untuk bentuk tim yang punya tugas mirip KPK itu, menjadi salah satu alasan Novel Baswedan menerima tawaran sebagai ASN Polri.
Hal ini diceritakan oleh Novel Baswedan dalam video yang diunggah di kanal YouTube miliknya.
Dalam video tersebut, Novel Baswedan mengatakan bahwa dirinya sudah mempertimbangkan matang-matang tawaran sebagai ASN Polri itu.
"Di posisi kemudian kami ditawari oleh Kapolri untuk mau bergabung ke Polri sebagai ASN Polri, tentu itu suatu hal yang sangat kami pertimbangkan," katanya, seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube Novel Baswedan pada Minggu, 12 Desember 2021.
Tak hanya tawaran sebagai ASN Polri, Kapolri juga menyampaikan keinginan untuk membentuk sebuah tim yang punya tugas mirip dengan KPK. (PikiranRakyat-Tasikmalaya)
Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »
Next Post »