Rocky Gerung Yakin Jokowi Lengser Sebelum 2024, Nama Rizieq Shihab Disebut

BENTENGSUMBAR.COM - Pengamat politik, Rocky Gerung memprediksi masa jabatan Presiden Joko Widodo bisa putus di tengah jalan. 

Dia merasa tidak yakin Jokowi memimpin Indonesia hingga 2024 mendatang.

Alasan Rocky Gerung mengatakan, Jokowi lengser dalam perjalanan lantaran pada saat ini banyak orang yang sudah berpikir bagaimana cara untuk mengevaluasi politik di Indonesia.

“Yang saya mau tanya, Jokowi sampai nggak ke 2024?” kata Rocky Gerung dikanal YouTube Refly Harun, dikuip Populis.id pada Jumat, 29 Oktober 2021. 

Lebih lanjut Rocky Gerung mengatakan, jika dibandingkan dengan momentum bebasnya Rizieq Shihab dari penjara, masyarakat Indonesia sekarang ini disebutnya lebih menunggu momentum Jokowi lengser dari jabatan kepala negara.

“Habib Rizieq sampai nggak ke 2024, untuk sebagai semacam simbol dari pemulihan politik muslim, itu pertanyaan yang juga terlalu standar," tuturnya.

Rocky Gerung menganggap bahwa saat ini sudah tidak ada lagi partai pendukung yang benar - benar mau berdiri di belakang Jokowi.

Dia kemudian mengungkit kritik keras ketua DPR RIPuan Maharani kepada pemerintahanJokowi beberapa waktu lalu. 

“Bahkan Ibu Puan Maharani menegur presiden, jadi terlihat bahwa bahkan partai pendukung sudah mencari semacam alasan yang agak masuk akal untuk menghindar dari kekuasaan, itu mudah terlihat,” pungkasnya. (Wartaekonomi)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »