BENTENGSUMBAR.COM - Relawan Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANIES) mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai Calon Presiden (Capres) 2024-2029.
Selain mengandalkan prestasi Anies, relawan tersebut juga angkat jempol dengan cara Gubernur DKI Jakarta tersebut merespons pembencinya yang kerap mencaci.
Hal itu disampaikan Koordinator ANIES La Ode Basir. "Dia tetap bersikap santun kepada para pihak yang mencacinya tanpa alasan yang jelas," terangnya, Rabu, 20 Oktober 2021, dilansir dari Era.id.
Tak cuma itu, La Ode juga menganggap kalau karakter Anies sangat kuat sebagai pemimpin. Seperti apa contohnya? Salah satunya soal komunikasi.
Selama memimpin Jakarta, Anies juga dinilai sangat responsif dan tidak 'tutup teling' menghadapi kritikan yang diarahkan kepadanya.
"Kemampuan berkomunikasi Pak Anies kepada publik itu persuasif dan menggerakkan. Selain itu, ia responsif atas berbagai masukan dan kritik terkait kebijakan yang ia keluarkan."
Atas hal itu, relawan ANIES mendukung penuh pencalonan dalam Pilpres 2024.
"Hari ini kami bekerja untuk mendukung pencalonan Bapak Anies Rasyid Baswedan 2024 Presiden Indonesia," teriak para relawan ANIES. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »
Next Post »