Jika Tidak Becus Kerja, Ma'ruf Amin Diminta Mundur dari Wapres RI

Jika Tidak Becus Kerja, Ma'ruf Amin Diminta Mundur dari Wapres RI
BENTENGSUMBAR.COM -Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando EMaS meminta Wakil Presiden Indonesia Ma'ruf Amin untuk lebih aktif menunjukkan perannya saat pandemi Covid-19. 


"Kalau memang Kiai Ma'ruf sudah tidak sanggup, sebaiknya pak Kiai meminta maaf," kata Fernando, dilansir dari GenPI.co pada Selasa, 6 Juli 2021.


Menurutnya, permintaan maaf itu dilakukan seraya meletakkan jabatan sebagai wakil presiden. 


"Agar dapat diisi oleh putera atau puteri terbaik Indonesia yang dapat bekerja secara maksimal," kata dia. 


Lebih lanjut, menurutnya, negara saat ini sedang berperang, dan tidak ada yang tahu sampai kapan Covid-19 berlangsung. 


Oleh karena itu, dibutuhkan sosok yang dapat membantu Presiden Joko Widodo. 


Seperti diketahui, kasus positif Covid-19 di Indonesia terus memuncak. 


Pada Minggu (4/7) angka positif bertambah 27.233 orang per harinya.


Sementara, tingginya angka positif seirama dengan jumlah kematian. 


Jumlah kematian 555 kasus per hari (4/7), membuat Indonesia kembali menorehkan rekor kematian tertinggi sejak kasus pertama diumumkan Presiden Jokowi.


(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »