Pendakwah Mualaf Arifin Nababan Sebut Injil Porno, Pendeta: Ustaz Bodoh

Pendakwah Mualaf Arifin Nababan Sebut Injil Porno, Pendeta: Ustaz Bodoh
BENTENGSUMBAR.COM - Pendeta Mell Atock menanggapi pernyataan pendakwah mualaf, Ustaz Syamsul Arifin Nababan yang dalam sebuah video ceramahnya menyebut kitab Injil banyak berisi ayat-ayat porno.


Pendeta Mell Atock pun menilai pendakwah mualaf Arifin Nababan memiliki sifat yang sangat jahat dan pikirannya bengkok lantaran telah salah menuduh kitab injil mengandung hal-hal berbau porno.


“Saya lihat ini sifat yang sangat jahat. Tuduhan-tuduhan itu salah, bengkok! Kita fair. Kalau ada masukan yang bagus kita terima. Tapi kalau yang bodoh, yang ngawur kita luruskan,” ujar Pendeta Mell Atock.


Hal itu disampaikan Mell Atock dalam kolom komentarnya menanggapi tayangan video ceramah Arifin Nababan tersebut, seperti dilihat pada Selasa 1 Juni 2021.


Ia pun menilai Ustaz Arifin Nababan tidak mengerti cara menafsirkan Injil. Bahkan, dia beranggapan bukan kitab itu yang berisi porno melainkan otak Arifin yang kotor.


Oleh karena itu, Pendeta Mell Atock menyimpulkan Arifin Nababan merupakan sosok ustaz yang bodoh.


“Saya bilang ini ustaz bodoh, kenapa? Dia ini tidak mengerti cara menafsir kitab kidung agung Pasal 7 ayat 6,7, 8 dan 8 bagian A itu. Sebenarnya bukan kitab itu yang berisi porno, otakmu yang kotor ustaz,” ucapnya.


Diketahui, Ustaz Syamsul Arifin Nababan dalam sebuah video ceramahnya menyinggung kitab suci umat Kristen yakni Injil. Mualaf tersebut menyebut kitab itu banyak berisi ayat-ayat porno.


Adapun video ceramah Ustaz Arifin Nababan menyinggung kitab Injil tersebut ditayangkan kanal Youtube Pdt Mell Atock.


Dalam video berjudul ‘Hei Ustad Nababan, Alkitab Kami Tidak Porno’ yang diunggah pada 10 bulan lalu tersebut, awalnya Arifin Nababan mengungkapkan bahwa kitab umat Islam yakni Alquran adalah kitab suci yang paling sempurna dan bermartabat.


“Alquran lebih komplit, Alquran lebih detil, Alquran lebih bermartabat,” ujar Ustaz Arifin Nababan dalam video ceramahnya itu.


Ia pun lantas membandingkan Alquran dengan kitab umat Kristen, Injil yang menurutnya banyak berisi ayat-ayat yang tidak bermoral dan mengandung pornografi.


“Alquran lebih bermoral ketimbang kitab suci saya dulu banyak saya temukan, banyak saya baca di Injil itu ayat-ayat yang tidak bermoral, ayat-ayat yang porno-porno itu banyak,” ungkapnya kepada jemaah.


Arifin Nababan kemudian mencontohkan satu ayat berjudul ‘kenikmatan cinta’ yang ada dalam kitab Injil. Menurut pendakwah mualaf ini, ayat tersebut membahas soal buah dada.


“Bunyinya begini, betapa cantik betapa jelita engkau hai tercinta di antara segala yang disenangi, sosok tubuhmu seumpama pohon kurma dan buah dadamu gugusannya. Aku ingin memanjat pohon kurma itu dan memegang gugusan-gugusannya. Kiranya buah dadamu seperti gugusan anggur dan napas hidungmu seperti buah apel kata-katamu manis bagaikan anggur,” ucapnya.


Ustaz Arifin Nababan kemudian bertanya kepada jemaah terkait isi pembahasan dalam ayat kitab injil yang ia bacakan tersebut.


“Isinya apa tadi? Bicara apa? Bicara buah-buahan, termasuk buah dada,” ujarnya.


Source: terkini.id

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »