Mengaku Sering Bicara dengan Nadiem, Denny Siregar: Saya Optimis Pendidikan Indonesia Bisa Maju

Mengaku Sering Bicara dengan Nadiem, Denny Siregar: Saya Optimis Pendidikan Indonesia Bisa Maju
BENTENGSUMBAR.COM - Denny Siregar mengaku optimis pendidikan Indonesia bisa maju jika dipimpin oleh orang-orang seperti Nadiem Makarim.


Pernyataannya itu dapat dilihat dalam vidro berjudul ‘Denny Siregar: Ada yang Incar Kursi Nadiem Makarim (Gaspol #41)’ yang diunggah di Cokro TV pada Kamis, 22 April 2021.


Sesuai judulnya, Denny awalnya menyinggung soal masalah yang dihadapi Nadiem Makarim baru-baru ini, yakni soal kritikan akibat hilangnya Pendiri NU, Hasyam Asyari dalam Kamus Sejarah Indonesia.


Menurut Denny Siregar, jabatan Nadiem Makarim sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) memang banyak diincar sebab merupakan posisi yang strategis.


Ia menjelaskan bahwa Kemendikbutld memiliki anggaran yang besar serta stratgis untuk menanamkan pengaruh-pengaruh dalam dunia pendidikan.


Oleh sebab itu, banyak pihak-pihak berkepentingan yang ingin menggoyang posisi Nadiem Makarim.


Selanjutnya, Denny pun mengatakan bahwa Nadiem adalah orang yang mumpuni untuk mengubah sistem pendidikan Indonesia, meskipun kini sedang dihalangi pandemi.


“Jika pendidikan kita dipimpin oleh orang-orang seperti Nadiem, saya sangat optimis,” jawabnya ketika ditanya soal pendidikan Indonesia.


“Saya sering kok berbicara dengan Nadiem dan saya mencoba menyerap apa yang dia pikirkan terhadap bangsa ini,” lanjutnya.


Menurut Denny, Nadiem adalah salah satu orang yang ia anggap sudah selesai dengan dirinya sendiri.


“Dalam artian, dia tidak mempunyao ambisi untuk memperkaya dirinya secara material secara berlebihan karena di rekeningnya aja udah cukup kalau dibilang dia kaya yah,” ujarnya.


Dalam usia yang masih sangat muda, kata Denny, Nadiem sudah mencurahkan banyak pikirannya untuk bagaimana memajukan pendidikan Indonesia.


“Dan itu adalah tanggung ajwab besar yang sedang ia emban sekarang. Kalau sudah seperti ini, apa yang harus saya ragukan bahwa dunia pendidikan kita kelak bisa lebih maju daripada sekarang?” katanya.


Hanya saja, menurut Denny, perubahan menunu kemajuan itu memang butuh waktu yang sangat lama dan panjang.


“Semua tergantung pada birorkrasi di dunia pendidikan sendiri, mau nggak ikut berubah? Jangan kemudian Nadiem membangun sebuah sistem supaya kapal ini melalu lebih cepat tetapi yang dibawah ini lamban dan kemudian menolak keras,” tandas Denny.


“Untuk Mas Nadiem Makarim, saya yakin kok kalau Anda mampu mengubah dunia pendidikan kita yang selama ini tertinggal menjadi lebih maju, minimal tidak jauh-jauh bangetlah di bawah Singapura,” tambahnya.


Source: makassar.terkini.id

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »