Istri Kasad Jenderal TNI Andika Sampai Teriak Dengar Masa Dinas Prajurit di Papua

Istri Kasad Jenderal TNI Andika Sampai Teriak Dengar Masa Dinas Prajurit di Papua
BENTENGSUMBAR.COM - Menjadi prajurit TNI harus siap ditugaskan di daerah mana pun. Mereka juga mesti bersedia jauh dari keluarga demi tugas sebagai abdi negara. Para prajurit harus bisa menahan rindu kepada keluarga sampai tugas selesai dengan baik.


Seperti yang dialami anggota TNI berikut ini, dia telah mengabdi belasan tahun di Papua. Mengetahui anak buah suaminya bertugas sampai belasan tahun, Hetty Andika Perkasa istri Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa berteriak terkejut.


Jenderal TNI Andika begitu berbaik hati, langsung meminta asistennya untuk mencatat keinginan prajurit tersebut pindah tugas. Penasaran? Simak informasinya berikut ini.


Dilansir dari channel YouTube TNI AD, dalam sebuah acara besar, Jenderal Andika Perkasa mengadakan conference call dengan para istri prajurit yang bertugas di luar kota.


Salah satunya Deny Andriani sang prajurit yang kini bertugas di Kodim 1806/Teluk Bintuni, Papua Barat.


"Ini di Kodim Bintuni Ibu Deny? Ini pertanyaan dari saya. Khusus ibu Deny karena sendirian di Bintuni. Permintaan mau dinas dimana?," kata Jenderal TNI Andika Perkasa seperti dikutip dari channel YouTube TNI AD.


"Izin bapak, mau dinas di Kalimantan Barat kalau boleh," jawab Ibu Deny, istri dari prajurit Deny Andriani.


Mendengar keinginan istri sang prajurit yang ingin pindah tugas, Jenderal Andika langsung meminta Asisten Personel (Aspers) untuk mencatat.


"Kalimantan Baratnya dimana?," tanya Andika.


"Di Pontianak pak," jawabnya lagi.


Begitu berbaik hati, Andika segera memenuhi keinginan prajuritnya tersebut. Supaya bisa berkumpul lagi bersama keluarga.


"Aspers, catat," tegas Andika yang sontak membuat prajurit Deny tersenyum lega.


Diketahui istri para prajurit TNI AD disebut sebagai 'Persit Kartika Chandra Kirana'. Ternyata selama ini Deny Andriani sangat merindukan kampung halamannya di Pontianak dan berharap bisa bertugas di sana.


"Di Pontianak ada siapa ibu?," tanya Andika lagi.


"Izin bapak, mertua," ujar Ibu Deny.


"Wah!, biasanya ke rumah orang tua, ini ke mertua ini," ucap Andika tertawa.


Bikin Hetty Terkejut


Begitu terkejut saat Ibu Hetty Andika Perkasa mengetahui bahwa Deny Andriani bersama sang istri telah mengabdi di Papua selama 18 tahun.


Sontak mendengar teriakan Hetty, seluruh prajurit yang hadir memberi tepuk tangan meriah.


"Woo, selama dinas di Papua belum pernah pulang," kata Ibu Hetty.


"Sudah berapa lama dinas di Papua?," tanya Andika.


"Delapan belas tahun," jawab Ibu Deny.


"Haaaa?!," teriak Ibu Hetty begitu terkejut mengetahui wanita itu harus berpisah dengan orang tua selama belasan tahun.


Mengetahui keputusan baru, Deny Andriani yang telah menyelesaikan Secapa AD itu pun langsung bahagia. Jenderal Andika menepuk pundak Deny yang dijawab dengan salam hormat tentara.


"Oke, langsung pindah ke Kalimantan Barat," ujar Andika.


"Siap Jenderal," jawab sang prajurit.


"Supaya ketemu orang tua," tukas Jenderal Andika.


Sumber: Merdeka.com

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »