BENTENGSUMBAR.COM - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengatakan partainya paling banyak berkoalisi dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada Pilkada Serentak 2020.
Hal itu disampaikan Prabowo usai menyerahkan rekomendasi calon yang diusung partainya pada Pilkada Tangsel di kediamannya Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin, 20 Juli 2020.
"Yang penting PDIP yang paling banyak," kata Prabowo, dilansir dari CNNIndonesia.com.
Ia tidak menjelaskan secara rinci daerah mana saja Gerindra berkoalisi dengan PDIP. Meski demikian, kata Prabowo, Gerindra tetap terbuka untuk membangun koalisi dengan partai lain.
Lebih lanjut, ia menjelaskan dalam menentukan pasangan calon yang diusung, partainya tetap menyerahkan proses dari Dewan Pimpinan Cabang maupun Dewan Pimpinan Daerah.
"Mereka yang godok siapa yang dapat dukungan, siapa yang lolos diseleksi situ. Kita bekerja sama dengan semua," kata pria yang kini menjabat Menteri Pertahanan.
Salah satu daerah yang melibatkan koalisi Gerindra dengan PDIP adalah Tangerang Selatan.
Di daerah ini, kedua partai itu mengusung pasangan Muhammad-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo. Sara merupakan keponakan Prabowo untuk maju dalam Pilwalkot Tangerang Selatan 2020.
Pengumuman mengusung pasangan ini dilakukan di kediaman Ketua Umum Partai Gerindra pada Senin malam. Bahkan saat pengumuman itu, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto pun ikut hadir.
"Dengan bangga saya menyerahkan rekomendasi ini untuk Drs Haji Muhammad sebagai bakal calon wali kota dan Mbak Rahayu Saraswati sebagai bakal calon wakil wali kota Tangsel," kata Prabowo, Senin, 20 Juli 2020.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Ahmad Dasco mengatakan Tangsel merupakan salah satu wilayah yang menjadi perhatian partainya. Oleh karena itu, pihaknya pun melakukan survei di wilayah itu.
"Hasil survei yang dilakukan kita melihat bahwa kemungkinan besar untuk menang, kalau kemudian kita menyatukan pada pasangan calon yang malam hari ini diberikan rekomendasi," kata Dasco.
(by/CNNIndonesia.com)
Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »
Next Post »