Masyarakat Agar Ikut Awasi Siswa Sekolah

Masyarakat Agar Ikut Awasi Siswa Sekolah
Firdaus Ilyas. 
BENTENGSUMBAR.COM - Tidak saja guru dan orangtua yang diharapkan untuk menjaga anak didik dalam belajar. Masyarakat juga diimbau untuk ikut mengawasi. Diharapkan ke depannya tidak ada lagi siswa yang berkeliaran di jam sekolah.

"Saya mengimbau dan mengajak masyarakat Kota Padang serta seluruh pihak, mari kita saling menjaga anak-anak kita. Jangan biarkan mereka berkeluyuran saat jam sekolah," ajak Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kots Padang, Firdaus Ilyas, belum lama ini.

Firdaus menyebut, apabila terdapat siswa yang berkeliaran, masyarakat diharapkan tidak segan-segan menegur siswa tersebut. "Jika ada yang melihat siswa sekolah bermain di Warnet atau tempat hiburan lainnya saat berpakaian sekolah, silahkan untuk melaporkannya segera ke kami dan kita akan langsung menindak anjuti," tegas Firdaus Ilyas.

Disebutkan Firdaus, personil Satpol PP rutin melakukan pengawasan dan memantau aktifitas siswa di luar sekolah. Termasuk ke tempat hiburan seperti Warnet dan lainnya.

Di tempat hiburan seperti Warnet, terus dipantau oleh Satpol PP. Bahkan kini, di Warnet yang telah dilakukan pengawasan oleh Satpol PP, telah teramat jauh berubah. Tak ada lagi siswa berpakaian seragam yang bermain. "Namun masih ada juga siswa yang bermain-main di luar jam sekolah. Mereka pindah ke Warnet lain yang belum tersentuh razia," terang Firdaus. (Charlie)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »