Wagub Muslim Kasim Tinjau Lokasi Banjir di Bungus

Wagub Tinjau Lokasi Banjir di Bungus
BentengSumbar.com --- Wakil Gubernur Sumatera Barat H Muslim Kasim meninjau lokasi banjir di Kecamatan Bungus Teluk Kabung, Rabu siang (12/8/2015). Dalam kunjungan tersebut, Wakil Gubernur Muslim Kasim didampingi oleh Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah dan disambut oleh Camat Bungus Teluk Kabung Imral Fauzi.

"Kaba baik ba himbauan, kaba buruak ba hambauan, alhamdulillah sempat kami lakukan, bersama Wako Padang, dan Ketua DPRD Padang kami mengunjungi kawasan yang terkena banjir di Bungus Teluk Kabung," ujar Wagub Muslim Kasim.

Dikutip dari antarasumbar.com, hujan deras yang melanda Kota Padang, Sumatera Barat, sejak pukul 14.00 WIB mengakibatkan banjir di Kecamatan Bungus Teluk Kabung, dimana sebanyak 1.500 terendam banjir.

"Di Kelurahan Bungus Barat lebih dari 1.500 rumah terendam banjir setinggi pinggang orang dewasa. Ini bisa bertambah karena kami belum mendata kelurahan lain," kata Kepala Seksi (Kasi) Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Pemadam Kebakaran Kota Padang, Sutan Hendra di Padang, Selasa (11/8/2015).

Ia menyebutkan, saat ini BPBD-PK Kota Padang tengah mendata jumlah korban banjir dan memetakan lokasi-lokasi terparah akibat banjir.

"Kami saat dalam tahap pendataan dan kami fokus menurunkan tim ke daerah-daerah yang dianggap lebih parah untuk secepatnya memberikan bantuan," ujarnya.

Ia mengatakan BPBD-PK Kota Padang saat ini menurunkan sebanyak 30 orang personel dan enam unit armada. Ia mengimbau semua warga untuk tetap tenang dan selalu berkoordinasi dengan petugas. (z)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »