Bangun Padang Timur, Camat Kawal Ketat 10 Program Unggulan

BentengSumbar.com --- Camat Padang Timur akan mengawal ketat kegiatan di Kecamatan Padang Timur terkait program seratus hari kerja Walikota Padang. Beberapa kegiatan yang merupakan penjabaran dari program unggulan duet Mahyeldi - Emzalmi sudah disusun dan dilaksanakan.

Camat Padang Timur Rahmadeni Dewi Putri menyebutkan, kegiatan - kegiatan yang dijabarkan dari 10 program unggulan Walikota dan Wakil Walikota Padang diantaranya melaksanakan pengaspalan jalan lingkungan pada 3 lokasi. Melakukan pengerukan sedimen riol pada objek pantau Adipura serta pengerjaan jalan sebanyak 11 ruas melalui kegiatan BBGRM (Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat).

"Selain kegiatan fisik, kita juga melaksanakan kegiatan - kegiatan sosial, keagamaan, pembinaan olah raga, penertiban administrasi, peningkatan kualitas pelayanan publik serta peremajaan pengurus RT, RW dan LPM," terang Camat yang disapa Deni ini.

Lebih lanjut Deni mengatakan, beberapa diantara kegiatan tersebut sudah dilaksanakan seperti pencanangan Peduli Banda Bakali Barasiah, membentuk Forum Silaturahmi Kepala Sekolah SMP/SMA/SMK se-Kecamatan Padang Timur, monitoring wirid remaja dan didikan subuh. Melaksanakan TOT Pesantren Ramadhan bagi guru TPQ/TQA/MDA, dan nantinya monitoring Pesantren Ramadhan pada bulan puasa.

Sekaitan dengan program kepegawaian, Deni menambahkan, akan meningkatkan disiplin ASN dan pegawai honorer di lingkungan Kecamatan Padang Timur sesuai PP No 23/2010 dan Perwako No 38 Tahun 2012 tentang besaran tambahan penghasilan bagi Aparatur Sipil Negara.

"Hal ini agar terwujud kinerja yang optimal dan terwujudnya pelayanan publik yang berkualitas,"imbuh Deni. (Rel)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »