Respon Cepat Pemko Sawahlunto Perbaiki Jalan Desa Kubang Tangah

Respon Cepat Pemko Sawahlunto Perbaiki Jalan Desa Kubang Tangah
Pantauan media ini di lapangan, para petugas dan pekerja sedang melakukan pengaspalan jalan Desa Kubang Tangah yang rusak di beberapa titik, Selasa (22 April 2025).
BENTENGSUMBAR.COM
- Kejar target program kerja 100 hari Walikota - Wakil Walikota Sawahlunto, Riyanda Putra - Jeffry Hibatullah lakukan gerak cepat perbaiki sarana prasarana dan fasilitas umum sebagai salah satu janji kampanyenya pada Pilkada yang baru lalu.

Pantauan media ini di lapangan, para petugas dan pekerja sedang melakukan pengaspalan jalan Desa Kubang Tangah yang rusak di beberapa titik, Selasa (22 April 2025).

Kepala Desa Kubang Tangah, Rice saat bincang bincang dengan awak media mengungkapkan rasa syukur dan terimakasih pada Pemko Sawahlunto. 

Khususnya Walikota Sawahlunto yang telah merespon apa yang disampaikan warganya beberapa waktu yang lalu.

"Alhamdulillah, beberapa titik ruas jalan yang rusak sudah dalam tahap pengaspalan," ujarnya.

Ia dari pihak pemerintahan Desa mengucapkan terimakasih semoga usulan yang lain juga dapat terealisasi.

Seperti perbaikan instali pipa PDAM yang bocor dan pembenahan kabel kabel PLN yang menjuntai rendah membahayakan warga, ucap Rice.

Sebelumnya , ada beberapa daerah yang tidak terjangkau oléh sinyal internet.

Namun saat ini sudah terpasang Tower Pemancar sehingga diharapkan tidak ada lagi Desa atau kelurahan di kota Sawahlunto yang Blankspot.

Pewarta: Marjafri

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »